Pekanbaru - Hari kedua sekaligus terakhir pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Taruna/i Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip) dan Politeknik Keimigrasian (Poltekim) di Provinsi Riau, yang berlangsung di Kantor Regional XII Badan Kepegawaian Negara (BKN) Pekanbaru, ditutup dengan semangat juang tinggi para peserta, Rabu (24/7/2024).
Meskipun diwarnai dengan ketidakhadiran 82 orang peserta dan yang hadir 622 peserta dari 704 peserta yang dijadwalkan, seleksi yang berlangsung selama 2 hari tanggal 23-24 Juli 2024 ini, tetap berjalan dengan lancar dan transparan.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau, Budi Argap Situngkir yang diwakili oleh Kepala Divisi Administrasi Johan Manurung, didampingi Kepala Bagian Umum Nurhayati Sitorus saat memantau jalannya proses SKD bagi Catar Poltekip dan Poltekim ini, menyampaikan bahwa ketidakhadiran peserta tersebut dikarenakan berbagai faktor, termasuk yang datang terlambat dan tidak mengikuti ujian. "Bagi peserta yang terlambat atau tidak hadir, secara otomatis dinyatakan gugur," tegasnya.
Johan Manurung menegaskan bahwa proses seleksi ini dilaksanakan secara transparan dan akuntabel. "SKD ini menggunakan Computer Assisted Test (CAT) yang dijalankan oleh BKN, dan diawasi oleh Ombudsman Riau. Selain itu, nilai pelaksanaan ujian SKD menggunakan sistem CAT ini dapat dilihat secara real time pada kanal Youtube Kanreg BKN XII Pekanbaru," jelasnya.
Lebih lanjut, Johan Manurung menghimbau kepada para peserta yang lolos SKD untuk terus memantau pengumuman selanjutnya melalui kanal informasi resmi Kementerian Hukum dan HAM dan BKN.
"Persiapkan diri untuk mengikuti tahapan selanjutnya, yakni Tes Kesehatan, Pengamatan Fisik, Kesamaptaan dan Wawancara. Tetap semangat dan ikuti tahapan selanjutnya," ujarnya.
Johan Manurung tak lupa mengingatkan para peserta untuk tidak mudah tergoda dengan janji-janji kelulusan dari pihak yang tidak bertanggung jawab. "Percayalah, kelulusan murni berdasarkan hasil kerja keras dan kemampuan masing-masing. Jangan percaya bila ada oknum yang menjanjikan kelulusan, sudah dipastikan bahwa itu adalah penipuan," tegasnya.
Pelaksanaan SKD Calon Taruna/i Poltekip dan Poltekim di Riau ini merupakan salah satu tahapan penting dalam rekrutmen pegawai di lingkungan Kemenkumham. Dengan semangat juang dan kerja keras, diharapkan para calon Taruna/i Poltekip dan Poltekim dapat meraih cita-cita mereka untuk menjadi abdi negara yang berintegritas dan profesional.
#KemenkumhamRI #KemenkumhamRiau #RiauBedelau #BAS #BudiArgapSitungkir