Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kanwil Kemenkumham Riau Dorong DPMPTSP Kota Pekanbaru Tingkatkan Pelayanan Publik Berbasis HAM

01

03

 

Pekanbaru - Kepala Bidang HAM Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau, Mex Mahdy mewakili Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau, Budi Argap Situngkir beserta tim mengunjungi Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Pekanbaru pada hari Senin (24/06/2024). Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau dan mendorong UPT DPMPTSP dalam pelaksanaan Pelayanan Publik Berbasis HAM (P2HAM).

Dalam kunjungannya, Mex Mahdy menyampaikan bahwa penilaian P2HAM saat ini telah merambat ke UPT Pemerintah Daerah sesuai dengan Surat Edaran Ditjen Otda tertanggal 04 Januari 2024. Ia berharap DPMPTSP Kota Pekanbaru dapat lebih aktif dalam menyiapkan data dukung yang diperlukan untuk penilaian P2HAM.

Kasubbid Pemajuan HAM Kanwil Kemenkumham Riau, Jenni Manalu, menambahkan bahwa DPMPTSP Kota Pekanbaru telah memasuki tahap Penguplodan dan Verifikasi dalam pelaporan P2HAM. Ia meminta operator DPMPTSP untuk lebih proaktif dalam melengkapi data dukung dan memperhatikan beberapa fasilitas yang perlu ditambahkan untuk memenuhi standar P2HAM, seperti Pintu Toilet Disabilitas yang diwajibkan menggunakan pintu sorong/geser, Maklumat Pelayanan, Guilding Blok, dan Ruang Laktasi dan sebagainya.

Kasubbid Pemajuan HAM Kanwil Kemenkumham Riau, Jenni Manalu, menjelaskan bahwa UPT DPMPTSP Kota Pekanbaru telah memasuki tahap Penguplodan dan Verifikasi dalam pelaporan P2HAM. Jenni Manalu mendorong operator DPMPTSP Kota Pekanbaru untuk lebih proaktif dalam menyiapkan data dukung yang diperlukan sesuai dengan pedoman yang ada.

Sekretaris Dinas DPMPTSP Kota Pekanbaru, Norpendike Prakarsa, menyambut baik kedatangan tim Kanwil Kemenkumham Riau dan menyampaikan terima kasih atas perhatiannya dalam mendorong UPT DPMPTSP untuk melaksanakan P2HAM. Ia berharap dengan pelaksanaan P2HAM ini, DPMPTSP Kota Pekanbaru dapat memberikan pelayanan yang lebih baik, khususnya kepada penyandang disabilitas.

Diharapkan dengan komitmen dan sinergi antara DPMPTSP Kota Pekanbaru dan Kanwil Kemenkumham Riau, pelayanan publik di UPT DPMPTSP Kota Pekanbaru akan semakin inklusif, menghormati HAM, dan memberikan kepuasan bagi seluruh masyarakat.

04

05

 

#KemenkumhamRI #KemenkumhamRiau #RiauBedelau #BAS #BudiArgapSitungkir

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI XXX
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Jend. Sudirman No.233, Sumahilang, Kec. Pekanbaru Kota, Kota Pekanbaru, Riau 28111
PikPng.com phone icon png 604605   +6281261331866
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilriau@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kanwilriau@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI RIAU


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Jend. Sudirman No.233
  081261331866
PikPng.com email png 581646  
PikPng.com email png 581646  

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI