KUNJUNGI KEPULAUAN MERANTI, KEPALA DIVISI KEIMIGRASIAN BAHAS PELAYANAN UKK DI TANJUNG SAMAK

WhatsApp Image 2022 09 14 at 10.53.54

Selatpanjang – Kondisi geografis Kepulauan Meranti yang terdiri dari beberapa pulau yang tersebar di pesisir timur pulau Sumatera, dengan jumlah menduduk yang melebihi dua ratus ribu jiwa, membuat Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau terus berupaya untuk memberikan pelayanan keimigrasian yang memudahkan dan memanjakan masyarakat. Untuk itu, Kepala Divisi Keimigrasian, Teodorus Simarmata, bersama dengan Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Selatpanjang, Maryana berkoordinasi dengan Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti untuk membahas rencana pelaksanaan pembukaan Unit Kerja Keimigrasian (UKK) di Tanjung Samak, Selasa (13/09).

“Tanjung Samak merupakan kota kecil di tepi pantai yang menjadi ibukota Kecamatan Rangsang berperan sebagai pelabuhan penting pada jalur pelayaran dari Riau Daratan hingga Kepulauan Riau, kapal ferry dari berbagai rute singgah di pelabuhan ini setiap hari untuk menurunkan atau menaikkan penumpang, potensi tersebut sangat terbuka bagi peningkatan perekonomian masyarakat,” tutur Fauzi Hasan, Kepala DPRD Kepulauan Meranti.

Pernyataan tersebut menjadi salah satu pertimbangan selain karena antusiasime masyakarat terhadap pengguna jasa layanan Keimigrasian yang cukup tinggi. “Unit Kerja Keimigrasian merupakan perpanjangan dari Kantor Imigrasi sebagai Unit Pelaksana Teknis induk yang ditetapkan berdasarkan keputusan Direktur Jenderal Imigrasi. Dengan adanya UKK ini nantinya diharapkan dapat memberikan kemudahan bagi masyrakat setempat yg tidak lg perlu menempuh jarak jauh untuk memperoleh jasa layanan keimigrasian,” tutur Teo.

 


Cetak   E-mail