Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kepala Kanwil Kemenkumham Riau Lantik 27 pejabat dan 3 Notaris Pengganti. 4 diantaranya Kepala Kantor Imigrasi Baru

1

1

Pekanbaru - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau, Budi Argap Situngkir, melantik 27 orang Jabatan Manajerial dan Non Manajerial serta 3 orang Notaris Pengganti di lingkungan Kanwil Kemenkumham Riau pada Rabu (5/6/2024). Dari pejabat yang dilantik ini, 4 diantaranya merupakan jabatan Kepala Kantor Imigrasi yaitu Doly Samuel Mulatua Tambunan sebagai Kepala Kanim Kelas II TPI Siak, Putu Sonny Kharmawi Guna G sebagai Kepala Kanim Kelas II TPI Selatpanjang, Agnes Pramudya sebagai Kepala Kanim Kelas II TPI Bengkalis, dan Yoga Aria Prakoso Wardoyo sebagai Kepala Kanim Kelas II TPI Tembilahan.

Acara Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Jabatan Manajerial dan Non Manajerial serta Notaris Pengganti ini dilaksanakan di ruang serbaguna Ismail Saleh yang dihadiri oleh Kepala Divisi Administrasi Johan Manurung, Kepala Divisi Pemasyarakatan Muhammad Ali Syeh Banna, Kepala Divisi Keimigrasian Mas Arie Yuliansa Dwi Putra, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Edison Manik, Kepala Unit Pelaksana Teknis, Pejabat Struktural, JFT dan JFU di lingkungan kanwil Kemenkumham Riau.

Dalam sambutannya, Budi Argap menyampaikan bahwa mutasi jabatan merupakan hal yang wajar dalam organisasi dan merupakan bagian dari pembinaan karir pegawai. Beliau berpesan kepada para pejabat yang baru dilantik untuk segera beradaptasi dengan lingkungan kerja yang baru dan memberikan kontribusi terbaik bagi kemajuan Kanwil Kemenkumham Riau.

"Hidup ini berputar, yang penting bagaimana menyesuaikan dengan tempat yang baru sehingga nyaman dalam bekerja. Kalau tidak nyaman, bagaimana caranya mau merubah tempat baru ke arah yang lebih baik ?,” ujar Budi Argap Situngkir.

Kepada para Kepala Satuan Kerja yang baru dilantik, Budi Argap menekankan pentingnya pengelolaan keuangan yang baik. Beliau meminta agar para Kepala Satuan Kerja selalu memperhatikan Indikator Kinerja Pengelolaan Anggaran (IKPA) dan tidak ragu untuk bertanya jika mengalami kesulitan. "Kepada Kepala satker yang baru, Indikator pengelolaan keuangan yang baik adalah IKPA, jadi IKPA harus selalu terbaik, bertanya apabila kurang paham atau mengalami masalah," pesan Budi Argap.

Terakhir, Budi Argap mengucapkan selamat bertugas kepada seluruh pejabat yang baru dilantik dan berharap dapat memberikan gebrakan dan inovasi baru untuk kemajuan Kanwil Kemenkumham Riau. "Selamat bertugas di tempat yang baru, segera menyesuaikan diri. Kami tunggu gebrakan inovasi. Mari bersama sama kita wujudkan Kemenkumham yang semakin PASTI," pungkas Budi Argap.

Kepada para Notaris Pengganti, Budi Argap Situngkir berpesan agar senantiasa menjalankan tugas dengan profesional, berhati-hati, dan menjunjung tinggi kode etik profesi notaris. Beliau mengingatkan agar para Notaris Pengganti tidak melakukan perbuatan tercela yang dapat mencoreng nama baik institusi.

Pelantikan ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja dan pelayanan Kanwil Kemenkumham Riau kepada masyarakat.

1

1

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI XXX
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Jend. Sudirman No.233, Sumahilang, Kec. Pekanbaru Kota, Kota Pekanbaru, Riau 28111
PikPng.com phone icon png 604605   +6281261331866
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilriau@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kanwilriau@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI RIAU


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Jend. Sudirman No.233
  081261331866
PikPng.com email png 581646  
PikPng.com email png 581646  

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI