KANWIL KEMENKUMHAM RIAU IKUTI RAPAT PERSIAPAN WISUDA PURNABAKTI PENGAYOMAN DAN SILATURAHMI SESEPUH PURNABAKTI TAHUN 2023

WhatsApp Image 2023 08 02 at 11.04.09

WhatsApp Image 2023 08 02 at 10.58.55WhatsApp Image 2023 08 02 at 10.58.55

Pekanbaru – Dalam rangka mempersiapkan acara Pelaksanaan Wisuda Purnabakti Pengayoman dan Silaturahmi Sesepuh Purnabakti Tahun 2023, Kementerian Hukum dan HAM melalui Biro Kepegawaian Sekretariat Jenderal menggelar rapat persiapan secara hybrid, Rabu (2/8). Kepala Bagian Umum Nurhayati Sitorus bersama dengan panitia pelaksanaan kegiatan dari Kanwil Riau mengikuti rapat secara virtual dari ruang rapat Kakanwil.

Wisuda Purnabakti Pengayoman serta Silaturahmi Sesepuh Purnabakti Tahun 2023 merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Lahir Kemenkumham Hari Dharma Karya Dhika ke-78 sebagai tanda penghargaan dan apresiasi terhadap segala darmabakti yang selama ini telah diberikan oleh pegawai yang telah memasuki masa Purnabakti.

Demi menyatukan persepsi dalam pelaksanaan kegiatan nantinya, Kepala Biro Kepegawaian Sudjonggo yang diwakili oleh Yan Valdi Yanwar selaku koordinator bidang Wisuda Purnabakti, memaparkan teknis pelaksanaan kegiatan. “Prosesi Wisuda Purnabakti telah diagendakan akan dilaksanakan pada tanggal 7 Agustus 2023 secara serentak pada pukul 09.00 WIB. Pada kesempatan ini, 1231 wisudawan/i Purnabakti akan mengikuti kegiatan sesuai dengan wilayah kerja di mana terakhir kali mengabdi dengan mengenakan Pakaian Dinas Upacara I,” terang Valdi.

Sementara untuk pelaksanaan kegiatan Silaturahmi Sesepuh Purnabakti Pengayoman akan dilaksanakan mulai tanggal 31 Juli – 9 Agustus 2023. “Kita di Unit Utama telah mengagendakan untuk melakukan silaturahmi kepada mantan Menteri dan Mantan Sekjen. Sementara bagi Kantor Wilayah dan Unit Pelaksana Teknis silahkan berkoordinasi dengan tim Silaturahmi masing-masing. Dan nantinya diharapkan dapat memberikan cinderamata bagi sesepuh kita,” tambah Valdi.

Selanjutnya, Agung Aribawa selaku Kepala Bagian Protokol dan Pengamanan menambahkan agar panitia pelaksanaan kegiatan Wisuda Purnabakti Pengayoman di Kantor Wilayah maupun Unit Pelaksana Teknis dapat mempersiapkan jaringan dan kelengkapan lainnya dengan sebaik-baiknya sehingga acara dapat berjalan lancar.

WhatsApp Image 2023 08 02 at 10.58.56 1WhatsApp Image 2023 08 02 at 10.58.56 1


Cetak   E-mail