Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau menghadiri Pertemuan Nasional JDIH Award Tahun 2024

0Cover
1
Jakarta - Bertempat di Hotel Aston Kartika Grogol Jakarta, Badan Pembinaan Hukum Nasional menyelenggarakan acara tahunan nasional JDIH Award Tahun 2024. Sebanyak 759 peserta ikut menghadiri dan menyemarakkan pertemuan nasional yang diadakan 1 (satu) kali dalam setahun dalam rangka memberikan penghargaan dan apresiasi terhadap seluruh anggota Jaringan Dokumentasi Informasi Hukum Nasional.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau, Budi Argap Situngkir, yang dalam ini diwakili oleh Kepala Subbidang Penyuluhan Hukum, Bantuan Hukum, dan JDIH, Dewi Sri Wahyuni beserta staf ikut menghadiri kegiatan pertemuan Nasional JDIH Award Tahun 2024, pada Kamis (22/08/2024).

Sebagaimana dimaksud dalam Peraturan Presiden Nomor 33 Tahun 2012, anggota Jaringan Dokumentasi Informasi Hukum Nasional (JDIHN) terdiri dari Pusat dan Wilayah, baik Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM, Perguruan Tinggi, Pemerintah Daerah, DPRD, Kementerian maupun non Kementerian lainnya. Tema yang diusung dalam kegiatan ini adalah “JDIHN Berkualitas Meningkatkan Literasi dan Kepatuhan Hukum” yang sejalan dengan arah kebijakan strategis pemerintah dalam Menyongsong Indonesia Emas 2045.

Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Badan Pembinaan Hukum Nasional, Widodo Ekatjahjana, dalam sambutannya mengatakan “Literasi hukum menjadi hal yang penting untuk membangun suatu masyarakat yang berbudaya hukum. Masih banyaknya kasus tindak pidana dan pelanggaran hukum yang terjadi karena kurangnya pemahaman dan penerapan hukum yang benar. Oleh karena itu, kami sangat mengapresiasikan seluruh anggota JDIHN yang telah mendorong terdokumentasikannya dokumen hukum dan terintegrasi secara nasional sehingga mampu menyediakan sumber daya hukum yang lengkap, akurat, dan mudah diakses sebagai sarana meningkatkan literasi hukum. Sebagai bentuk apresiasi dan pengakuan atas kinerja terbaik dalam pengelolaan JDIH, pada tahun ini saya kembali memberikan Anugerah JDIHN atau JDIHN Awards bagi Anggota JDIHN dari semua kategori anggota,” ujar Widodo Ekatjahjana.

Saat ini dari 1617 instansi anggota JDIHN, yang telah terintegrasi dengan portal JDIHN.GO.ID adalah sebanyak 1234 instansi. Dari total tersebut, terdapat 134 peserta yang mendapatkan penghargaan pengelola JDIH terbaik. Selain itu dari Provinsi Riau yaitu Universitas Riau dan Universitas Islam Riau salah satu anggota JDIHN yang telah terintegrasi di Tahun 2024. Kedua universitas ini mendapatkan sertifikat JDIH terintegrasi dari Menteri Hukum dan HAM. Daftar pemenang secara lengkapnya dapat dilihat di situs web bphn.go.id.

2
3

#pertemuannasionalJDIH2024 #kepatuhanhukum #literasihukum #jdihn #jdihngoid #bphn
#KemenkumhamRI #KemenkumhamRiau #RiauBedelau #BAS #BudiArgapSitungkir

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI XXX
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Jend. Sudirman No.233, Sumahilang, Kec. Pekanbaru Kota, Kota Pekanbaru, Riau 28111
PikPng.com phone icon png 604605   +6281261331866
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilriau@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kanwilriau@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI RIAU


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Jend. Sudirman No.233
  081261331866
PikPng.com email png 581646  
PikPng.com email png 581646  

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI