Pekanbaru – Kepala Rupbasan Pekanbaru, Iskandar Z, secara resmi menyerahkan jabatannya kepada pejabat baru, Dewi Cahya Rini saat upacara serah terima jabatan yang berlangsung di Rupbasan Pekanbaru, Senin (01/07). Acara ini turut disaksikan oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau, Budi Argap Situngkir yang diwakili oleh Kepala Divisi Administrasi, Johan Manurung. Turut hadir Kepala Divisi Pemasyarakatan Muhammad Ali Syeh Banna, Kepala Divisi Keimigrasian yang diwakili Rida Agustian, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Edison Manik, para Kepala UPT se-Pekanbaru, Para Pejabat Struktural di lingkungan Kanwil Kemenkumham Riau khususnya Divisi Pemasyarakatan, Ketua Pengayoman Kanwil Kemenkumham Riau, Erlina Johan dan para ketua Dharma Wanita Persatuan UPT se-Pekanbaru.
Acara diawali dengan penandatanganan Berita Acara Serah Terima Jabatan dan Peyerahan Memori Serah Terima Jabatan Kepala Rupbasan Kelas I Pekanbaru Iskandar Z, dengan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Rupbasan Pekanbaru, Dewi Cahya Rini yang disaksikan Kakanwil Kemenkumham Riau yang diwakili oleh Kepala Divisi Administrasi, Johan Manurung.
Acara dilanjutkan penyerahan SK Purna Bakti kepada Iskandar Z, dan SK Jabatan Pelaksana Tugas (Plt) kepada Dewi Cahya Rini. Lalu dilanjutkan dengan Penandatanganan Berita Acara Serah Terima Jabatan dan Penyerahan Memori Berita Acara Dharma Wanita yang disaksikan oleh Ketua Pengayoman Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau, Erlina Johan.
Kemudian dilanjutkan dengan Pesan dan Kesan dari Pegawai Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara Kelas I Pekanbaru, yang diwakili oleh Meirissa. “Selamat memasuki masa purna bakti bapak, semoga sehat selalu” ujar Meirissa.
Kemudian dilanjutkan dengan Penayangan Video Kilas Balik Kepala Rupbasan Pekanbaru, Iskandar Z selama bertugas di Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara Kelas I Pekanbaru. Lalu dilanjutkan dengan kata sambutan dari Iskandar Z yang didampingi Yasni Iskandar. “Kami mohon maaf sebesar-besarnya apabila ada kesalahan selama bertugas di Rupbasan Kelas I Pekanbaru” ujar Iskandar Z.
Dilanjutkan dengan Kata Sambutan dari Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara Kelas I Pekanbaru, Ibu Dewi Cahya Rini. “Kami mohon arahan dan bimbingan nya selama kami mengemban amanah ini, kami juga mohon dukungan kepada rekan-rekan di Rupbasan agar bisa menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya” ujar Dewi Cahya Rini.
Kemudian dilanjutkan dengan Kata Sambutan dari Kakanwil Kemenkumham Riau, Budi Argap Situngkir yang diwakili oleh Kepala Divisi Administrasi, Johan Manurung. “Terimakasih kepada pak Iskandar atau dedikasinya selama ini. Dalam waktu dekat ada rakor capaian kinerja, mudah-mudahan rakor nanti berjalan dengan lancar. Terimakasih juga kepada panitia hari ini sehingga pelaksanaan acara berjalan dengan lancar,” ujar Kadivmin, Johan Manurung.
Acara di lanjutkan dengan Penyerahan Cenderamata dari Kepala Divisi Administrasi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau, Johan Manurung dan Penyerahan Cenderamata dari Rumah Penyimpan Benda Sitaan Negara Kelas I Pekanbaru kepada Iskandar Z, lalu ditutup dengan Pemberian Ucapan Selamat dan Foto Bersama disertai pelepasan Purna Bakti Karupbasan Kelas I Pekanbaru, Iskandar