MELALUI RAPAT DINAS, KANWIL KEMENKUMHAM RIAU TERUS MANTAPKAN PELAYANAN KEPADA MASYARAKAT

IMG 20200804 WA0034

Pekanbaru – Saat ini Kanwil Kemenkumham Riau sebagai satuan kerja bersama dengan 23 Unit Pelaksana Teknis di lingkungan Kanwil Kemenkumham Riau sedang memasuki tahap pengusulan sebagai Satuan Kerja Pembangunan Zona Integritas untuk meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBK/WBBM) dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.  Oleh sebab itu, Kanwil Kumham Riau terus berbenah demi mengoptimalkan kualitas pelayanan publik, salah satunya adalah dengan merevitalisasi fungsi Kantor Wilayah sebagai Law and Human Rights Center.  Revitalisasi fungsi Kantor Wilayah sebagai Law and Human Rights Center merupakan implementasi dari kebijakan Presiden dan Instruksi Menteri Hukum dan HAM untuk mewujudkan pelayanan publik di bidang hukum dan HAM yang berkualitas, penataan peraturan daerah dan mempermudah akses terhadap keadilan.

 IMG 20200804 WA0040

Kanwil Kemenkumham Riau menggelar rapat Pemetaan Pelayanan pada Law and Human Rights Center bertempat di aula kanwil yang diikuti oleh Pejabat Struktural dan Tim Kerja Pembangunan Zona Integritas, Selasa (4/8). Rapat yang dipimpin oleh Kepala Kanwil Kumham Riau, Ibnu Chuldun, dan didampingi oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Maulidi Hilal, dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Siti Cholistyaningsih, bertujuan untuk melakukan pemetaan terhadap semua jenis pelayanan yang di Kantor Wilayah, baik pelayanan kepada masyarakat maupun pelayanan kepada pegawai di lingkungan Kanwil Kumham Riau sendiri. Pemetaan Layanan ini bertujuan untuk menjabarkan seluruh layanan yang ada di Kanwil Kumham Riau serta mencari solusi terhadap kendala yang dihadapi.

 IMG 20200804 WA0042

Kakanwil menyampaikan bahwa pemetaan Pelayanan ini nantinya akan dijadikan sebagai pedoman oleh pegawai yang bertugas sebagai Customer Service dan Duta Layanan ketika menghadapi masyarakat yang membutuhkan informasi ataupun layanan yang ada di Kanwil Kumham Riau. Ketika masyarakat atau pegawai UPT yang membutuhkan pelayanan, maka tidak perlu masuk ke ruangan kerja cukup diarahkan di ruang layanan. “Dengan adanya ruangan pelayanan di lobby untuk menerima masyarakat, Kasubag atau Kasubid yang akan langsung melayani masyarakat tersebut hingga selesai dengan tuntas. Tidak ada lagi penerimaan tamu diruangan-ruangan pejabat, sekarang kita sudah Open Management,” sebut Ibnu Chuldun. Sebagai wujud komitmen dari seluruh pegawai untuk meraih predikat WBK/WBBM, Yel-Yel Kanwil Kumham Riau menuju WBK akan selalu digelorakan pada setiap apel pagi dan sore.

 IMG 20200804 WA0044

Kumham Riau Corpu

SDM Unggul, Kemenkumham Maju

(HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM RIAU)

Cetak